Just another WordPress.com weblog

Archive for July, 2012

Bung Hatta dan Sepatu Bally

Gaya hidup rata2 para pejabat yg ada saat ini, identik dengan kehidupan glamour, rumah mewah, mobil mewah, harta dimana-mana, sangat jauh bahkan bagai langit dan bumi dengan sosok sederhana Bung Hatta.  Maka wajar saja, jika masyarakat pun pada akhirnya sangat merindukan figur-figur pemimpin yg sederhana dan pantas untuk dijadikan teladan seperti Bunga Hatta.

Pada tahun 1950-an, Bally adalah sebuah merek sepatu yg bermutu tinggi dan tentu tidak murah. Bung Hatta, Wakil Presiden pertama RI, berminat pada sepatu Bally. Ia kemudian menyimpan guntingan iklan yg memuat alamat penjualnya, lalu berusaha menabung agar bisa membeli sepatu idaman tersebut.

Namun, uang tabungan tampaknya tidak pernah mencukupi karena selalu terambil utk keperluan rumah tangga atau untuk membantu kerabat dan handai taulan yg datang kepadanya utk meminta pertolongan. Hingga akhir hayatnya, sepatu Bally idaman Bung Hatta tidak pernah terbeli karena tabungannya tak pernah mencukupi.

Yang sangat mengharukan dari cerita ini, guntingan iklan sepatu Bally itu hingga Bung Hatta wafat masih tersimpan dan menjadi saksi keinginan sederhana dari seorang Hatta.

Tak terbayangkan, bagaimana mungkin seorang yg pernah menjadi orang nomor 2 di negeri ini, tidak mampu membeli sepasang sepatu bermerk seperti Bally. Padahal, jika ingin memanfaatkan posisinya waktu itu yang termasuk ke dalam jajaran tinggi wakil negara, sebenarnya sangatlah mudah bagi Bung Hatta untuk memperoleh sepatu Bally. Dan itu sangat sangat sangat jauh berbeda jika dibandingkan dengan para pejabat yang ada saat ini tentunya.

Namun, di sinilah letak keistimewaan Bung Hatta. Ia tidak mau meminta sesuatu untuk kepentingan sendiri dari orang lain.

Bung Hatta meninggalkan teladan besar, yaitu sikap mendahulukan orang lain, sikap menahan diri dari meminta hibah, bersahaja, dan membatasi konsumsi pada kemampuan yang ada. Kalau belum mampu, harus berdisiplin dengan tidak berutang atau bergantung pada orang lain.

Bung Hatta ialah pendiri Republik Indonesia, negarawan tulen, dan seorang ekonom yang handal.  Namun dibalik itu semua, beliau adalah sosok yang rendah hati. Sifat kesederhanaannya pun akan dikenal dandikenang sepanjang masa. Hal inilah yang akhirnya menyentuh nurani seorang musisi besar Indonesia, Iwan Fals, yaitu dengan mengabadikan kepribadian Bung Hatta yang mempesona itu di dalam sebuah syair lagu ciptaannya yang berjudul “Bung Hatta”.

Drs. H. Mohammad Hatta atau yang lebih dikenal dengan sebutan “Bung Hatta”  Lahir di Bukittinggi pada 12 Agustus 1902. beliau wafat di Jakarta pada 14 Maret 1980 di usia 77 tahun.